Hari Guru, Guru Harus Kuat dan Hebat

Hari Guru, Guru Harus Kuat dan Hebat



Upacara Peringatan Hari PGRI merupakan kegiatan yang dilaksanakan tiap tahunnya yang bertujuan untuk mengenang jasa para Guru. Kali ini peringatan upacara di laksanakan di halaman SMA N 1 Pamotan. Acara tersebut diikuti oleh Bapak dan Ibu Guru mulai dari tingkat TK, SD, SMP / Mts, SMA, dan juga para siswa SMA N 1 Pamotan.

Acara ini dimulai pukul 08.00 WIB. Pertama, upacara diawali dengan mempersiapkan pasukan upacara. Kemudian pengibaran bendera merah putih dengan diiringi lagu kebangsaan Indonesia oleh paduan suara dari guru-guru yang telah mendapatkan undangan dari panitia penyelenggara. Ibu Rita sebagai derijen dengan iringan musik bapak Miftakhul Anwar. Adapun bapak Dundung Agung M sebagai pembaca UUD, dan Bapak H. Wiyoto,S.E Camat Pamotan pembaca naskah pidato Hari Peringatan Guru ini.

Acara yang kita tunggu-tunggu yaitu sambutan yang kala itu disampaikan oleh Bapak Camat Pamotan sebagai inspektur upacara. Tema sambutan kala itu “Memantapkan Solidaritas dan Solidaritas PGRI sebagai Profesi Organisai yang Kuat dan Martabat.” Kata-kata yang menjadi keyakinan para guru “tidak ada kemenangan tanpa kekuatan, tidak ada kekuatan tanpa persatuan, tidak ada persatuan tanpa bertindak secara berprofesional untuk kepentingan bangsa.” Inilah inti dari amanat upacara peringatan hari PGRI tahun ini.

Upacara diakhiri dengan pembacaan doa yang pimpin oleh bapak Musthofa, S.Pd I. Setelah pembacaan doa selesai juga ada pengumuman tentang pemenang lomba yang diselenggarakan oleh panitia PGRI. [Siti Hajar]

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama